Menggunakan HP di siang hari, terutama di luar ruangan saat matahari sedang terik
bersinar membuat pengguna HP merasa tidak nyaman. Karena cahaya lingkungan di
sekitar yang lebih terang akan membuat HP meredup. Namun jangan khawatir,
karena saat ini ada HP layar 6,4 inch yang tetap terlihat meskipun di luar ruangan
saat terik matahari.

Jika Anda memilih HP yang tepat, tingkat pencahayaan HP akan tetap terang dan
jernih meskipun cahaya di sekitar lebih bersinar terang. Sebut saja salah satu HP
besutan dari Samsung yaitu Galaxy A54.

Kenapa Cahaya HP Redup di Siang Hari?
Ada beberapa alasan kenapa cahaya HP bisa redup ketika di siang hari, terutama
pada saat Anda menggunakanya di luar ruangan. Hal ini bisa membuat kenyamanan
saat menggunakan HP menjadi sedikit terganggu.

Kenapa Cahaya HP Redup di Siang Hari

Alasan pertama kenapa HP bisa redup ketika di siang hari yaitu, cahaya yang datang
dari luar jauh lebih terang dibandingkan cahaya HP Anda. Berbeda ketika di malam
hari, di mana cahaya di sekitar, meskipun di dalam ruangan yang dilengkapi dengan
cahaya lampu, HP akan terlihat secara jelas.

Alasan lain yaitu karena pengaturan HP yang secara default pencahayaannya
berada pada level tertentu, atau lebih tepatnya level yang rendah. Untuk
mengatasinya, Anda harus meningkatkan brightness HP ke level yang lebih tinggi,
hanya saja kekurangannya bisa memakan daya lebih baterai yang lebih besar.

Salah satu solusi bagi Anda yang suka berada di luar ruangan di siang hari yaitu
memilih tipe HP yang ideal dengan kebutuhan tersebut. Tipe HP tersebut yaitu yang
mampu bercahaya terang meskipun berada di bawah terik matahari.

Kelebihan HP yang Jelas di Siang Hari
Bagi yagn suka berada di luar ruangan di siang hari, memilih HP yang ideal untuk
kebutuhan tersebut. Karena jenis HP yang satu ini memiliki sejumlah keunggulan
sebagai berikut :

1. Kamera dan Video Terlihat Jelas
Saat mengambil gambar atau video, HP yang terlihat jelas di siang hari akan
mempermudah Anda saat mengambil objek tertentu. Anda bisa mengontrol
pengambilan objek secara sempurna karena layar HP bisa menampilkan objek
secara optimal.

2. Mengetik Lebih Mudah
Layar yang redup akan membuat sebagian orang kesulitan pada saat
menggunakan HP untuk mengetik pesan di Whatsapp, media sosial, dan
beberapa aplikasi chat lainnya. Tapi jika menggunakan HP yang layarnya jelas,
maka akan lebih mudah.

3. Nyaman Saat Menonton dan Bermain Game
Jika Anda suka menggunakan HP untuk hiburan di siang hari, khususnya di luar
ruangan, bermain game maupun menonton film menjadi lebih nyaman dengan
gambar yang lebih detail dan jelas.

Rekomendasi HP dengan Pencahayaan Bagus di Siang Hari
Seperti yang kami jelaskan sebelumnya, Samsung adalah salah satu brand
smartphone ternama asal Korea Selatan. Brand tersebut telah berhasil melahirkan
sejumlah produk yang revolusioner, salah satunya Galaxy A54 yang masuk ke dalam
kelas mid range smartphone.

Selain memiliki kualitas tingkat pencahayaan layar yang bagus di siang hari, selain
itu juga memiliki spesifikasi yang mumpuni dari segi dapur pacu dan juga kameranya.
HP tersebut bahkan sudah mengantongi sertifikat IP67 yang tahan terhadap air pada
kedalaman 1 meter selama 30 menit.

Informasi terkait HP layar 6,4 inch dengan kualitas pencahayaan yang bagus ini
sedikit banyaknya bisa menjadi bahan pertimbangan bagi Anda yang ingin punya
jenis smartphone tersebut. Semoga bermanfaat.